Rabu, 29 Oktober 2008

Hebohnya ditinggal mbak Pini:-)




Mbak Pini ini adalah asistant kami dirumah yang membantu eyang mengurus ambar dan laras. Dia tinggal dirumah kami sejak bulan Maret 2008. Rencananya lebaran dia pulang dari tanggal 24 september dan balik ke rumah tanggal 3 Oktober 2008. Memang sih ibu gak percaya 100% omongan dia, ibu bilang paling lambat tgl 5 kamu balik gpp kok…
Dia sayang banget sama anak-anak, meskipun terkadang dia sembrono dalam memberikan mainan ke anak-anak…dia lumayan cekatan dalam bekerja lho, biasanya kalo pagi, dia nyetrika dulu, setelah itu menyapu dan mengepel rumah, baru menjelang kami berangkat, terkadang dia meneruskan memberi makanan ke anak-anak. Siang pada saat anak-anak tidur, dia biasanya memberikan lantai atas, setelah itu dia mandi sore.
Kalau mandi pagi, memakaikan baju dan memberikan sarapan biasanya dilakukan oleh ayah dan ibu. Terkadang ibu membuatkan makanan buat mereka pada saat mereka jalan-jalan dengan ayah dan tante.
Selama mbak pini pergi, ayah yang mencucikan baju anak-anak dan mengepel rumah, sementara menyetrika dilakukan berbarengan…
Ternyata tanggal 7 pagi, kami dapat kabar bahwa mbak pini tidak balik lagi ke jakarta karna orang tuanya tidak mengijinkan dia balik.
Mulailah kami mencari-cari pengganti mbak Pini, yang ternyata banyak keluarga mengalami masalah yang sama dengan kami, hehehe…

Tidak ada komentar: